/

Luna Maya Bikin Denpasar Matot

Kehadiran Luna Maya ke kota kelahirannya membuat sebagian ruas jalan utama kota Denpasar matot alias macet total. Maklum, kehadiran Luna kali ini bukan sekadar pulang kampung, melainkan mengantarkan artis-artis ibukota untuk menyapa masyarakat masyarakat Denpasar dengan hiburan-hiburan segarnya.

Minggu sore itu (1/3), Luna Maya bersama Raffi Ahmad dan Olga Syahputra membuka acara dengan sapaan hangat yang membuat penonton yang memadati panggung di depan sebuah pusat perbelanjaan tersebut sontak berteriak penuh histeria. Kemudian mereka menggiring penonton untuk menikmati satu demi satu penampilan dari Nineball, The Titan, Pasto, dan Magneto. Selain pementasan live music, acara dimeriahkan dengan pemutaran video klip grup-grup band terdahsyat versi TV swasta tersebut di layar LCD.

Acara sore itu memang acara pentas hiburan gratis yang digelar oleh sebuah stasiun TV swasta Jakarta. Acara tersebut bertajuk Panggung Dahsyat yang diselenggarakan di berbagai kota dan daerah di Indonesia. Di Bali sediri, acara digelar di beberapa tempat. Sehari sebelumnya, Minggu (28/2) Luna dan kawan-kawan menghibur publik Kuta dengan acara serupa yang di gelar di depan Hard Rock Café.

Tempat gelaran yang sempit tak pelak membuat suasana acara menjadi nyaris kacau. Penonton yang penasaran ingin melihat artis idola mereka dari jarak dekat terus merangsek ke panggung dan melanggar pagar pembatas. Untunglah aparat keamanan bertindak sigap sehingga tak terjadi kericuhan. Beberapa penonton menyesalkan pelaksanaan acara ini di tenpat yang sempit dan di ruas jalan utama. Terlebih masyarakat Bali yang tak terlalu silau dengan kehadiran artis ibukota. Mereka menggerutu karena jalanan macet dan aktivitas mereka menjadi terganggu.

Foto: Nyoman Wija/Radar Bali

RSS Feed

0 Comments for Luna Maya Bikin Denpasar Matot

Leave a comment!